Pemkot Kediri Jamin Tak Ada Kelangkaan Elpiji, LENSAINDONESIA.COM: Ditengah maraknya kelangkaan bahan bakar elpiji di sejumlah daerah di Jawa Timur, Dinas Perindustrian, Perdagangan, Energi dan Pertambangan (Disperindagentam) Kota Kediri menjamin stok dan pasokan di wilayahnya tetap aman.
Dengan ‘garansi’ ini Kepala Disperindagtamben Kota Kediri, Haris Candra Purnama mengimbau masyarakat tidak resah dan gegabah, apalagi sanpai memborong elpiji di tingkat pengecer.
“Tidak akan ada kelangkaan maupun kenaikan harga elpiji, seperti yang terjadi di daerah lain. Kami menjamin harga elpiji tetap seperti semula. Tidak akan ada kelangkaan maupun kenaikan harga,” tegas Haris, Senin (11/06/2012).
Menurutnya harga elpiji ukuran 3 kilogram di Kota Kediri tetap berkisar pada harga Rp 13 ribu. Stok elpiji yang ada masih mencukupi kebutuhan hingga minggu yang akan datang.
“Masyarakat tidak boleh resah dengan adanya kenaikan harga elpiji ukuran 3 Kilogram seperti di beberapa daerah dengan melakukan aksi memborong,” himbaunya.
Berdasarkan pantauan, di toko pengecer elpiji yang ada di Kota Kediri, tidak ditemukan adanya kenaikan harga. Di beberapa daerah, masyarakat memang sudah mulai panik dengan isu rencana kenaikan yang berimbas pada kelangkaan elpiji.*fen
Editor: Mohammad Ridwan
Rubrik : Headline Jatimraya , jatimraya , KEDIRI , Terkini