Wednesday, March 21, 2012

csr Pt gudang garam

(kedirijaya.com) – Lebih dari 200 Kepala Keluarga (KK) yang tinggal di kaki Gunung Wilis, tepatnya di Dusun Karanganyar, Desa Blimbing, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri kesulitan mendapatkan air bersih. Pasalnya, sumber mata air berada jauh dengan medan yang sulit dicapai.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kediri sudah melakukan beberapa kali survei. Tetapi, sampai saat ini, Pemkab belum mengakomodir permintaan masyarakatnya.

Mengingat pentingnya air minum bagi masyarakat, perusahaan rokok PT. Gudang Garam Tbk Kediri saat ini tengah membangun tandon air yang rencananya bakal disalurkan kepada masyarakat.

Kepala Unit Eksternal Humas PT. Gudang Garam Tbk Kediri Yuki Prasetyo mengatakan, pihaknya bekerjasama dengan Kodim 0809 Kediri mengupayakan kebutuhan air bersih masyarakat di Dusun Karanganyar itu.

” Kita sudah melakukan survei. Kita lihat bahwa sumber mata airnya sangat jauh dan sulit dijangkau masyarakat. Kemudian kita berusaha menggabungkan beberapa sumber mata air itu. Sedikitnya ada 1.550 meter pipa yang kita gunakan,” kata Yuki, Selasa (31/5/11)

Penggabungan sumber mata air yang berada di ketinggian itu, imbuh Yuki, kemudian dialirkan ke sebuah tandon air. Selanjutnya, air yang terkumpul akan didistribusikan kepada 200 KK yang selama ini kesulitan air bersih.

Program pengadaan air bersih untuk masyarakat di Dusun Karanganyar itu merupakan salah satu rangkaian kegiatan sosial PT Gudang Garam Tbk Kediri dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) nya yang ke-52.

Kata Yuki, selain pengadaan air bersih, masih banyak acara bakti sosial lainnya seperti, donor darah di Pendopo Asrama Dlopo Unit VI pada 8 Juni, pengobatan gratis di Balai Desa Kwadungan pada 11 Juni, dan sunatan massal yang akan dipusatkan di Pondok Pesantren (Ponses) Lirboyo Kediri pada Selasa 14 Juni mendatang

” Selain acara sosial, kami juga menyuguhkan hiburan kepada masyarakat. Mulai dari Kirab Jaranan dari Unit I ke Unit III, tari-tarian budaya, dan beberapa permainan seperti, turnamen sepakbola jago kapuk, bulu tangkis, dan futsal,” pungkas Yuki.

Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes